Tentang KEPK FFUP
Tentang KEPK FFUP
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang kesehatan tidak lepas dari penelitian-penelitian bidang kesehatan yang berkualitas baik. Penelitian bidang kesehatan yang berkualitas baik dilakukan dengan cara mematuhi kaidah ilmiah dan kaidah etik penelitian yang menjunjung tinggi harkat dan martabat subjek atau objek yang diikutsertakan di dalam penelitian.
Komite Etik Penelitian Kesehatan Fakultas Farmasi Universitas Pancasila (KEPK-FFUP) adalah lembaga independen yang dibentuk untuk mengawal setiap aktivitas penelitian yang melibatkan hewan coba (uji praklinis) dan manusia (uji klinis). Lembaga ini bertugas menilai keetisan protokol penelitian yang akan dilakukan di lingkungan FFUP, Universitas Pancasila, serta Kota Jakarta Selatan dan sekitarnya, atau penelitian yang dilakukan oleh staf FFUP di luar institusinya.